Jerome Polin dikenal sebagai mahasiswa Waseda University yang kerap membagikan vlog kehidupannya di Jepang melalui channel Nihongo Mantappu.
Ditemani oleh Waseda Boys yang terdiri dari Yusuke Sakazaki, Otsuka Ryoma, dan Tomohiro Yamashita, channel YouTube Jerome Polin tersebut kini memiliki 9,5 juta subscribers.
Totalnya sudah ada 905 video yang ada di channel Nihongo Mantappu saat artikel ini dtulis. Namun dari sekian banyak video, Jerome Polin mengaku pernah menyesal melakukan kolaborasi dengan seseorang. Siapa dia? Baca artikel selengkapnya yuk!
Jerome Polin dan Angie Marcheria
Jerome Polin menjadi bintang tamu dalam video YouTube Angie Marcheria atau dikenal sebagai Angie BTR yang dibagikan lima hari lalu. Dalam video berdurasi 27:17 menit tersebut, Jerome menjawab berbagai pertanyaan.
"Cewek Jepang atau cewek Indonesia?," tanya Angie.
Tanda mikir lama, Jerome dengan tegas menjawab cewek Indonesia. Hal ini berdasarkan pengalaman pribadinya sendiri.
"Cewek Indonesia. Karena dari pengalaman. Orang Jepang nggak straightforward. Mereka di depan (happy), di belakang nggak suka sama kita, kita nggak tahu. Kalau di Indonesia, orangnya lebih terbuka jadi komunikasi terjaga," ungkap Jerome.
Baca juga: Profil dan Biodata Hitomi Teman Jerome Polin: Pacar, TikTok, Keluarga, Karier
Dalam sesi tanya jawab cepat tersebut, Jerome juga lebih memilih untuk telat menikah daripada menikah di usia muda. Di usianya yang saat ini 24 tahun, Jerome mengaku belum siap menikah karena masih ingin mengejar karier dan hal-hal lainnya.
"Nggak mau tua-tua banget karena kasihan anaknya. 30 itu maksimal. Umur 28 masih oke lah," tuturnya.
Penyesalan Jerome Polin
Terungkap juga kalau Jerome Polin pernah menyesal berkolaborasi dengan seseorang sepanjang kariernya sebagai YouTuber sejak 2017. Alasannya karena setelah kolaborasi, Jerome menyadari bahwa mereka memiliki value yang berbeda.
"Pernah karena turns out value orang ini beda sama aku. Beda banget. Kalau nggak nyambung masih nggak apa-apa. Tapi kalau value berbeda itu kacau," ujarnya.
Diketahui, Jerome Polin yang bercita-cita menjadi Menteri Pendidikan Indonesia selalu berusaha membuat penonton kontennya menjadi lebih cerdas.
"Anggepannya misalnya aku mau mencerdaskan Indonesia tapi ini orang ternyata bodoh-bodohin orang gitu, bikin orang makin bodoh dan sebagainya, menjebak orang," lanjutnya.
Jerome Polin menegaskan bahwa dia sudah menghapus video dengan orang yang tidak disebutkan namanya tersebut. Meski begitu, di kolom komentar video, Jerome memberikan sebuah bocoran mengenai orang yang dimaksud.
"Nyesel collab sama orang yang ujung2nya jadi affiliator investasi bodong dan banyak problem lainnya," ungkap Jerome Polin.
Baca juga: Profil dan Biodata Jerome Polin: Agama, Pacar, Kekayaan Miliaran