5 Fakta dan Sinopsis Film Turning Red, Ada Jimin BTS

23:39
Fakta dan Sinopsis Film Turning Red, ada karakter mirip Jimin BTS sebagai salah satu anggota 4TOWN boyband animasi pertama Disney dan Pixar.
Turning Red
Turning Red © 2022 Disney/Pixar. All Rights Reserved.

Film animasi terbaru Disney dan Pixar, Turning Red tayang perdana di Disney Plus secara global pada 11 Maret 2022. Merupakan karya Domee Shi, animator terkenal yang meraih piala Oscars karena animasi pendek, Bao pada 2018.

Tentunya masih mengangkat budaya Tionghoa dengan visualisasi yang memanjakan mata. Film Turning Red diangkat dari kisah personal Domee Shi selaku sutradara. Salah satu bukti dapat dilihat dari gedung sekolah yang dibuat sama seperti aslinya.

Bahkan terdapat karakter yang menyerupai Jimin BTS lho. Berikut ini fakta-fakta menarik dan sinopsis Turning Red yang bisa kamu tonton di Disney Hotstar!

Baca juga: Sinopsis Film The Weekend Away, Pemain dan Cara Nonton Sub Indo

1. Sinopsis Turning Red

Turning Red Jimin BTS Cameo
Turning Red © 2022 Disney/Pixar. All Rights Reserved.

Bercerita tentang Meilin Lee, gadis 13 tahun yang beranjak remaja. Mei merupakan sosok remaja yang punya keunikan dan rasa percaya diri. Di rumah, Mei terlihat sebagai gadis pintar dan penurut di mata orang tuanya.

Sementara kehidupan Mei di sekolah bersama gengnya adalah masa-masa yang ingin dia tutupi dari ibunya. Berlatar tahun 2000-an, kala itu remaja perempuan tergila-gila dengan grup musik 4*TOWN.

Suatu hari Mei mengalami perubahan pada tubuhnya. Hormon remaja yang bergejolak, membuat Mei berubah menjadi panda merah. Ternyata hal tersebut adalah warisan keluarga yang dialami oleh semua keturunan perempuan.

Selain menghibur, Turning Red juga membawa sentuhan nostalgia bagi para penggemar. Mulai dari perdebatan dengan orang tua, geng di sekolah, hingga boyband idola. Domee Shi ingin menyoroti bagaimana masa akil balik remaja masih dianggap tabu oleh orang tua masa itu.

2. Rekor Penayangan Global

Turning Red Jimin BTS Cameo
Turning Red © 2022 Disney/Pixar. All Rights Reserved.

Film Turning Red sudah sangat dinantikan sejak akhir tahun 2021. Antusias penonton terlihat dari jumlah penayangan trailer di YouTube. Domee Shi menghadirkan visual karakter yang ekspresif, terinspirasi dari gaya anime.

Terdapat hampir 200.000 titik simulasi gerakan yang terasa halus dan alami. Jumlah titik ini memastikan visual dan pergerakan animasi dari tiap adegan, bahkan hingga gerakan-gerakan kecil pun, memiliki pergerakan yang mulus.

Berdasarkan siaran pers dari Disney Hotstar yang diterima Showbiz.co.id, Turning Red berhasil menjadi film dengan penayangan perdana terbesar di Disney+ secara global saat ini.

3. Bao Jadi Cameo

TURNING RED
Turning Red © 2022 Disney/Pixar. All Rights Reserved.

Terdapat adegan ketika Mei dan ibunya, Ming, menyaksikan drama televisi berjudul “Jade Palace Diaries”. Menariknya, tim produksi Disney and Pixar’s Turning Red secara khusus menulis naskah sepanjang dua lembar untuk serial TV tersebut meskipun yang ditampilkan dalam film hanya cuplikan saja.

Kalau kamu perhatikan, logo di TV tersebut berbentuk seperti Bao, karakter dumpling dari film pendek Pixar karya Domee Shi yang memenangkan piala Oscars.

4. OST Turning Red Ciptaan Billie Eilish

Turning Red
Turning Red © 2022 Disney/Pixar. All Rights Reserved.

Karakret Mei terobsesi dengan 4*TOWN, boy band pertama Disney and Pixar. Para tim bekerja sama dengan musisi favorit para penggemar, Billie Eilish dan FINNEAS untuk menulis lagu 4*TOWN berjudul Nobody Like U, bahkan FINNEAS menjadi pengisi suara salah satu personil 4*TOWN.

5. Terinspirasi dari BIGBANG, BTS, 2PM

Jimin BTS Cameo Turning Red
Turning Red © 2022 Disney/Pixar. All Rights Reserved.

Domee Shi adalah sutradara berdarah Asia. Dalam wawancaranya, ia mengaku boyband 4*TOWN yang memiliki 5 member terinspirasi dari grup kesukaannya di era 2000-an seperti Backstreet Boys dan NSYNC. Dia juga memasukan unsur K-pop yang diambil dari grup BIGBANG, 2PM hingga BTS.

Member 4*TOWN bernama Robaire, Aaron T, Jesse, Tae Young, dan Aaron Z. Karakter Tae Young mewakilkan budaya hallyu atau Korean Wave.

"Namun ya benar, untuk penggambaran salah satu karakter anggota 4*Town, Tae Young dalam film itu memang terinspirasi dari Kpop Group BTS," ungkap Domee Shi dalam wawancara dengan media Peru.

Baca juga: Makna Lirik Lagu Filter – Jimin BTS, Ciptaan Hitman Bang PD

Meski tidak mengatakan secara spesifik, namun penggemar bisa langsung menebak kemipiran Tae Young dengan Jimin BTS. Terlihat dari bentuk rambut dan bibir plum.

Kamu bisa nonton film Turning Red sub Indo di Disney Hotstar dengan cara berlangganan terlebih dahulu. Dengan biaya Rp39,000/bulan atau Rp199,000/tahun.

Tags :

magnifiercross